Connect with us

EKONOMI

Rayakan Hari Kemerdekaan, Pegadaian Tampilkan Gedung “Black and Gold”

Published

on


Denpasar, JARRAKPOS.com – Rayakan 74 Tahun Kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia, ratusan pegawai PT Pegadaian (Persero) Kantor Wilayah VII Denpasar melaksanakan apel bendera di kantor setempat, Sabtu (17/8/2019). Tampak para peserta upacara menggunakan busana adat nusantara, bahkan Pimpinan Pegadaian Kanwil VII Denpasar, Nuril Islamiah tampil gagah menggunakan busana adat Bali lengkap dengan keris yang terselip di punggungnya. Semangat kemerdekaan juga diimplementasikan melalui peresmian renovasi gedung dengan tampilan baru Black and Gold dengan tagline ‘Siap Mensukseskan Pembangunan SDM Unggul Indonesia Maju’. “Pada hari ini, kami juga melakukan peresmian kantor baru, setelah direnovasi. Dan dengan kantor baru ini yang diresmikan bertepatan dengan 17 Agustus mari kita melayani masyarakat dengan semangat terbaik,” katanya.

1Mg#Bn-16/8/2019

Memaknai hari kemerdekaan ini, pihaknya mengajak seluruh pegawai Pegadaian untuk meneladani semangat para pahlawan yang telah berkorban fisik dan raga dengan penuh keikhlasan. Diharapkan seluruh jajarannya mampu memaknai filosopi perjuangan agar menjadi semangat dan spirit memberikan yang terbaik bagi bangsa dan negara. Diingatkan para pejuang tidak pernah menganggap dirinya terbaik sehingga generasi saat ini harus mampu berbuat baik dengan memberikan yang terbaik tapi tidak justru merasa yang terbaik. Semangat ini juga dijelaskan yang menginspirasi Kantor Pegadaian Denpasar tampil baru, sebagai bentuk motifasi bahwa harus ada perubahan ke arah yang lebih baik. “Suatu masa itu harus ada yang berubah, dari sisi fisik dan kinerja tampilan kantor juga kita rubah. Kebetulan kantor ini sudah 10 tahun tidak di renovasi. Sekarang lagi ngetren pada anak muda, hitam melambangkan kedisiplinan dan kejujuran sementara gold adalah bagian dari Pegadaian itu sendiri. Suasana kerjapun lebih terbuka untuk menumbuhkan kebersamaan untuk pencapaian target,” ungkapnya.

Baca juga : PT. Pegadaian Kuatkan Tata Kelola UMKM di Bali

Dalam kesempatan tersebut Nuril Islamiah kembali mengingatkan bahwa Pegadaian Kanwil VII Denpasar tahun ini ditarget Rp 4,7 triliun OSL, meningkat dari tahun sebelumnya yang dipatok Rp 3,9 triliun. Hingga bulan Agustus 2019 realisasi target sudah mencapai di angka Rp 4,427 triliun. Dihimbau dengan sisa waktu hingga bulan Desember seluruh jajaran mampu memenuhi penambahan target laba dari tahun sebelumnya sebesar Rp 800 miliar. “Akhir Desember kita capai Rp 3,9 triliun berarti ada sekitar hampir Rp 800 miliar yang harus kita naikkan. Nah kita punya waktu, ini makanya teman-teman sudah harus optimis lagi dengan sisa waktu yang tinggal empat bulan agar mampu mendapatkan Rp 250 miliar tambahan OSL-nya,” bebernya, lanjut memotifasi agar jajaran Pegadaian bisa memanjakan para nasabah dan menggarab nasabah baru melalui berbagai produk inovasi Pegadaian yang diluncurkan.

Insert : Pimpinan Pegadaian Kanwil VII Denpasar, Nuril Islamiah tampil gagah menggunakan busana adat Bali lengkap dengan keris. (tengah) saat peresmian Kantor Pegadaian Denpasar.

“Bagaimana cara tambah OSL-nya, satu tetap garap nasabah baru dengan produk baru Pegadaian. Kedua nasabah lama kita coba upselling segala macam dalam mengoptimalkan nasabah lama. Karena tahun ini laba kita harus tercapai Rp 700 miliar, kalau kemarin itu kita ditargetkan Rp 540 miliar tercapai Rp 583 miliar,” tandasnya. eja/ama

Advertisement