Connect with us

POLITIK

Nyoman Kadel dan Rai Warsa Turba Dampingi Wabup Gianyar “Nebas” Ratu Gede

Published

on


Puncak karya panebasan ditandai secara simbolis oleh Wakil Bupati Gianyar didampingi Nyoman Kandel dan Rai Warsa, sekaligus menyerahkan dana punia Rp10 juta oleh Wakil Bupati Agung Mayun, sekaligus memastikan akan terus mensupport sesuai dengan visi dan misi Kabupaten Gianyar sebagai Kota Budaya. “Bersama Bapak Bupati kita siap mendukung apapun aspirasi masyarakat gianyar terkait karya seperti di Desa Pakraman Ponggang yang ngeratep Ratu Gede Sesuhunan. Bersama Bupati juga akan terus mengawal aspirasi masyarakat, sekaligus berharap agar Gianyar selalu AMAN, karena sebagai Jagat Kuno dari dulu pusat pemerintahan di Kabupaten Gianyar juga butuh dukungan bersama masyarakat. Jadi selama 5 tahun ke depan kita mengucapkan terimakasih atas dukungan saat Pilkada Gianyar yang lalu,” tandasnya.

Ik-31/5/2019

Sementara itu, Nyoman Kadel selaku tokoh masyarakat juga mengapresiasi warga yang sangat kompak melaksanakan karya panebasan tapakan untuk ngodakin (memperbaiki) Ida Betara Ratu Gede. Sekaligus juga mengucapkan terimakasih atas responsif Pemkab Gianyar bersama jajarannya yang diharapkan ke depan terus ditingkatkan. Apalagi selama ini program Pemkab Gianyar sangat menyentuh masyarakat sesuai dengan visi dan misi untuk melestarikan seni dan budaya. “Itu terbukti dari Pemkab Gianyar yang diwakili Bapak Wakil Bupati bersedia menghadiri karya panebasan sekaligus sanggup memberikan bantuan hibah, sehingga bisa meringankan beban masyarakat desa pakraman,” ujarnya sekaligus sebagai Caleg terpilih bersama Rai Warsa mengucapkan terimakasih atas dukung maksimal masyarakat saat Pileg dan Pilpres 2019, dimana Nyoman Kadel dan Rai Warsa beserta Presiden Jokowi mendapat dukungan mayoritas dan dipilih masyarakat. “Sekarang kewajiban saya membalasnya dengan mengabdi setulus hati, iklas dan berprinsip kerja tuntas,” tegasnya.

Baca juga : Maju Nyaleg DPRD Gianyar, Ratusan Krama Desa Puhu Bulat Dukung Nyoman Kandel

Di sisi lain, Rai Warsa yang kebetulan menjadi Caleg terpilih sangat salut atas kebersamaan masyarakat Pakraman Ponggang, terutama saat matebasan Ratu Gede, sehingga harus disupport dan kebersaman masyarakat ini harus didukung baik pemerintah kabupaten maupun provinsi. “Apalagi di Pemkab Gianyar, Pak Bupati sangat konsen dengan kegiatan yang menyangkut adat dan budaya, khususnya terkait upacara seperti ini. Ke depan kita juga meminta pemerintah daerah harus terus mensupport apa pun kegiatan masyarakat,” tambahnya. aka/ama

Advertisement

Laman: 1 2