Connect with us

NEWS

KPK Jabar Salurkan Bantuan Untuk Korban Gempa Cianjur Dan Siap Kirimkan Relawan Ke Lokasi

Published

on

CIANJUR. JARRAKPOS.COM – Komite Pencegahan Korupsi (KPK) Jawa Barat (Jabar) salurkan bantuan untuk para korban gempa di Kabupaten Cianjur dan akan segera kirimkan relawan.

Dalam kegiatan penyaluran bantuan tersebut dipimpin langsung ketua umum KPK Jabar, Piar Pratama. SH, dengan didampingi oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen), Yulisman. SH, serta perwakilan Bandung Barat yakni Mulyana Dan Aang Suherman.

Ketua umum KPK Jabar, Piar Pratama mengatakan, bahwa penyaluran bantuan dibagi menjadi dua tim.

“Bantuan kita bagi dua tim, jadi yang satu disampaikan ke titik lokasi gempa, sedang untuk tim satu lagi kita serahkan ke posko Jabar bergerak yang berada di Kabupaten Cianjur,” kata Piar dalam keterangannya pada Sabtu 26 November 2022.

Advertisement

Selain itu, Piar mengaku, pihaknya turut berduka atas musibah gempa yang terjadi di Kabupaten Cianjur hingga menelan korban yang mencapai ratusan jiwa.

” Kami turut berduka atas musibah ini dan tentunya kami juga sangat bersedih dengan adanya musibah gempa di kabupaten Cianjur yang menelan korban mencapai ratusan jiwa,” ujarnya.

“Semoga para Korban yang meninggal Husnul khatimah dan juga keluarga yang ditingalkan diberi ketabahan,” sambungnya.

Terakhir, kata Piar, penyaluran bantuan ini bukan hanya kali ini saja tapi ada juga Kloter berikutnya termasuk pengiriman relawan.

Advertisement

“Insya Allah, KPK Jabar akan terus berusaha membantu para korban dan kami juga akan segera mengirimkan relawan secepatnya,” pungkasnya.