Connect with us

DAERAH

Pengenalan Dini, Siswa SD Pelangi Dilatih Padamkan Api

Published

on

Foto : SD Pelangi Nusa Dua mengajak anak didiknya melakukan pelatihan singkat pemadaman api.

[socialpoll id=”2481371″]

Mangupura, JARRAKPOS.com – Sebagai upaya pengenalan lebih dini bahaya api serta cara pemadaman api awal kasus kebakaran, Kepala SD Pelangi Nusa Dua mengajak anak didiknya melakukan pelatihan singkat pemadaman api kebakaran dengan mengundang Dinas Kebakaran dan Penyelamatan Badung.

Pada kesempatan itu, hadir Kasi Penyuluhan Ni Luh Made Sugiarthi, SS.M.Hum beserta staf teknis. Siswa SD Pelangi Nusa Dua yang didampingi beberapa guru dan kepala sekolah nampak sangat antusias mengikuti pelatihan pemadaman api yang sebelumnya diawali dengan memberikan penjelasan mengenai apa itu api, sifat-sifat api, serta langkah-langkah apa yang mesti dilakukan bila terjadi kebakaran.

Advertisement

Hal yang sama juga telah dilakukan sehari sebelumnya, Senin (9/4/2018) di SMP Taman Sastra yang diikuti oleh Osis dan pengurus kelas SMP tersebut. Sugiarthi yang didampingi Made Sukarata Yasa selaku Staf Teknis Penguluhan menekankan betapa pentingnya masyarakat tahu cara menghindari terjadinya kebakaran yang tidak jarang dimulai dari hal-hal sepele. “Seperti lupa mematikan dupa selesai sembahyang, kabel listrik yang terbuka sehingga terjadi konsleting, dan sebagainya,” katanya. asa/ama

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Warning: Undefined variable $user_ID in /home/jarrakpos/public_html/wp-content/themes/zox-news/comments.php on line 49

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply