Connect with us

EKONOMI

Kelola Air Bersih, Universitas Tamansiswa Palembang Kerjasama dengan Ponpes Tahfidz Kiai Marogan

Published

on

Palembang, JARRAKPOS.com – Kesulitan air bersih dan air minum yang dialami Ponpes Tahfidz Kiai Marogan di Talang Jambe, Kelurahan Talang Betutu, Kecamatan Sukarami, Palembang, Sumatera Selatan (Sumsel) menggugah nurani rektorat Universitas Tamansiswa Palembang.

Sebagai aksi kepeduliannya, Universitas Tamansiswa Palembang melakukan kerjasama dengan Ponpes Tahfidz Kiai Marogan dengan tujuan membantu Ponpes tersebut. Bertempat di Ponpes Tahfidz Kiai Marogan telah dilakukan penandatanganan kerjasama pengolahan air bersih dan air minum.

Kerjasama ini didasari dari sulitnya memperoleh air bersih untuk kebutuhan ponpes tersebut. Melalui kerjasama ini diharapkan dapat memberikan manfaat khususnya bagi santri dan masyarakat yang membutuhkan.

Pengolahan air bersih dan air minum ini menggunakan Teknologi Ultrafiltrasi-Reverse Osmosis kapasitas 800 galon/hari yang merupakan penemuan Dr. Sisnayati, ST, MT, adalah Dosen Prodi Teknik Kimia Fakultas Teknik Universitas Tamansiswa Palembang.

Advertisement

Dalam sambutannya Rektor Universitas Tamansiswa Palembang Ki Dr Azwar Agus, SH, M.Hum, berharap kerjasama ini menjadi pilot project untuk proyek kerjasama selanjutnya, khususnya bidang penelitian & pengabdian kepada masyarakat.

Ust. H. Mgs Ahmad Fauzan, SQ, pimpinan Ponpes berharap kerjasama ini dapat terus berlanjut dan memberikan manfaat bagi santri dan dapat dikembangkan bukan hanya di Ponpes ini saja tapi juga ditempat lain yang membutuhkan air bersih.

“Seperti diketahui, alat pengolahan air bersih ini adalah penemuan dari dosen fakultas teknik Unitas Palembang yg telah dipatenkan dan diharapkan dapat memberikan manfaat bagi pihak-pihak yang membutuhkan atau kesulitan air bersih,” tutupnya. dn/*

Advertisement
Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Warning: Undefined variable $user_ID in /home/jarrakpos/public_html/wp-content/themes/zox-news/comments.php on line 49

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply