Connect with us

DAERAH

Ketua DPRD Jatim Ziarah ke Makam Gubernur Soerjo

Published

on

MAGETAN(jarrakpos.com) – Ketua DPRD Jatim sekaligus Ketua DPD PDI Perjuangan Jatim, Kusnadi SH MHum berziarah ke makam Gubernur Raden Mas Tumenggung Ario Soerjo di Jalan Salak, Magetan, Senin (30/5/2022).

Ziarah ke makam gubernur pertama Jawa Timur, Kusnadi dan rombongan didampingi cucu keponakan dari istri almarhum Gubernur Soerjo, Muris Subiantoro.

Tak hanya ziarah ke makam Gubernur Soerjo, Kusnadi juga berziarah ke makam Bupati Kertonegoro, Bupati Surodiningrat III, Bupati Kertohadinegoro dan Bupati Hadiwinoto. Kusnadi juga mengunjungi lokasi 0 (nol) kilometer di Jalan Ahmad Yani.

Kunjungan dilanjutkan acara silaturahmi dengan kerabat Gubernur Soerjo di Ndalem Ngeksipurno Bulukerto. Tempat ini, Ndalem Ngeksipurno, merupakan peninggalan atau kediaman dari mertua Gubernur Soerjo yang letaknya di timur Alun-alun Magetan.

Advertisement

“Kita mendoakan para pejuang dan pemimpin yang mendahului kita,” kata Kusnadi terkait kunjungannya tersebut.

Menurut Kusnadi, menjelang haul atau peringatan tahunan wafatnya Gubernur Soerjo pada 10 September, akan diadakan bedah sejarah terkait kiprah sang gubernur. Secara khusus, kiprahnya pada peristiwa pertempuran Surabaya, 10 November 1945. Hal ini untuk membuka sejarah yang belum banyak diketahui publik terkait peran dan kiprah Gubernur Soerjo.

Kusnadi juga berharap, acara haul Gubernur Soerjo bisa menjadi pemantik bergeraknya perekonomian lokal masyarakat di sekitar area makam.

“Haul Gubernur Soerjo bisa menjadi pemicu menggeliatnya perekonomian warga terutama di sekitar lokasi makam,” katanya.

Advertisement

Sementara itu, Muris menyampaikan rasa syukurnya bisa mendapampingi Ketua DPRD Jatim ini berziarah dan mengunjungi beberapa tempat bersejarah terkait dengan Gubernur Soerjo.

“Ada harapan dan keinginan merawat, menjaga nilai-nilai sejarah leluhur yang ada,” ujar Muris.

Mengunjungi makam Gubernur Soerjo dilakukan Kusnadi bukan kali ini saja. Tercatat beberapa kali. Baik kunjungan dalam rangka ziarah maupun saat haul sang gubernur. (gus)

Advertisement
Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Warning: Undefined variable $user_ID in /home/jarrakpos/public_html/wp-content/themes/zox-news/comments.php on line 49

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply