Connect with us

DAERAH

PMI Buleleng Gelar Pelatihan Sibat di Tejakula

Published

on

Tejakula, JARRAKPOS.com – Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Buleleng, Bali, mengelar Pelatihan Siaga Bencana Berbasis Masyarakat (Sibat) di Desa Tejakula. Kecamatan Tejakula, dengan melibatkan sejumlah elemen masyarakat setempat.

Sibat merupakan upaya pemberdayaan masyarakat agar dengan kapasitas dan sumber daya yang dimilikinya masyarakat mampu menurunkan tingkat risiko dampak bencana yang terjadi diwilayahnya.

Pelatihan Sibat yang digelar PMI Kabupaten Buleleng selama 4 hari di Desa Tejakula merupakan salah satu cara untuk membekali masyarakat dengan berbagai keterampilan dasar dalam pertolongan sekaligus pembentukan Tim Siaga Bencana Berbasis Masyarakat.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Buleleng, Putu Ariadi Pribadi, Rabu (24/11/2021) siang usai membuka pelaksanaan pelatihan sibat di Wantilan Desa Tejakula menyebutkan, dengan melibatkan sejumlah elemen masyarakat sebanyak 30 orang, Pelatihan Sibat yang digelar secara sinergitas antara Pemerintah dengan PMI Buleleng dan Yayasan Gaia Oasis mampu memberikan pengetahuan dan ketrampilan tentang penanggulangan bencana serta simulasi penanganan bencana.

Advertisement

“Ini kegiatan khusus untuk menyasar relawan di desa tejakula, merupakan kegiatan sinergitas dengan Yayasan Gaia Oasis bersama PMI didukung oleh BPBD dan pak camat tejakula juga, kegiatannya adalah terkait dengan pra bencana jadi kesiap siagaan kewaspadaan sebelum terjadi bencana kegiatan edukasi dan sosialisasi kepada warga tetapi kita batasi untuk para relawan dengan harapan memberikan imbas kepada keluarga dan lingkungan tempat tinggalnya masing-masing,” ungkap Ariadi Pribadi.

Keberadaan Siaga Bencana Berbasis Masyarakat di Kabupaten Buleleng akan menjadi bagian dari tugas-tugas bersama dengan berbagai stakeholder yang ada dan bergerak untuk membantu masyarakat dalam menghadapi bencana serta Sibat akan menjadi media komunikasi bersama untuk semua pihak agar bisa mendokumentasikan informasi, berbagi dan mendorong kesadaran bersama tentang arti penting kebencanaan, sekaligus menumbuh kembangkan kesadaran bersama akan nilai-nilai kemanusiaan.

Di Kabupaten Buleleng, Siaga Bencana Berbasis Masyarakat yang dibentuk PMI Buleleng diantaranya diKelurahan Seririt, Desa Sulanyah dan Desa Patemon serta Desa Pemuteran dan DesaTejakula merupakan desa kelima menjadi sasaran pembentukan dan pelatihan Sibat PMI Buleleng.

Pelatihan Sibat di Desa Tejakula diselenggarakan PMI Kabupaten Buleleng dari tanggal 24 hingga 27 Nopember 2021 yang saat pembukaan dihadiri Camat Tejakula, Sekretaris Pengelola PMI, Ketua Yayasan GAIA OASIS dan sebagai Narasumber dari unsur BPBD, Basarnas dan Tim Pelatih PMI dengan jumlah peserta yang mengikuti pelatihan sebanyak 30 orang. Kegiatan ini disponsori oleh CSR Gaia Oasis. jr/frs/*

Advertisement
Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Warning: Undefined variable $user_ID in /home/jarrakpos/public_html/wp-content/themes/zox-news/comments.php on line 49

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply