Connect with us

DAERAH

Lulusan STIKI Indonesia Siap Buka Lapangan Kerja

Published

on


Denpasar, JARRAKPOS.com – STIKI Indonesia (STMIK STIKOM Indonesia) sebagai salah satu Perguruan Tinggi IT di Bali melaksanakan Wisuda ke-XIV yang diikuti oleh 238 wisudawan, bertempat di The Westin Bali International Convention Centre, Kamis (17/10/2019). Ketua STIKI Indonesia I Dewa Made Krishna Muku, S.T., M.T., menyampaikan bahwa kelulusan bukanlah sebuah akhir, tetapi merupakan sebuah awal untuk memasuki dunia kerja. Terlebih melalui berbagai pembekalan yang sudah didapatkan baik secara intelektual maupun secara sikap dan mental. “Mahasiswa agar segera bekerja atau berwirausaha dan jangan terlalu memilih entah itu di perusahaan besar ataupun perusahaan kecil. Nanti jika Anda bekerja di perusahaan kecil, Anda akan banyak belajar dan banyak mendapatkan tanggung jawab,” ujar Dewa Muku.

Bn-10/9/2019

Wisuda STIKI Indonesia terdiri dari 210 lulusan program studi TI (Teknik Informatika) dan 28 lulusan dari program studi SK (Sistem Komputer). Dimeriahkan pemaparan orasi ilmiah oleh kandidat doktor, I Nyoman Jayanegara, M.Sn., dengan judul “Disrupsi Desain Komunikasi Visual dan Revolusi Industri 4.0”. Dalam kesempatan tersebut kepada orang tua wisudawan Dewa Muku juga berpesean, agar melepas anaknya dan jangan menanggung mereka lagi secara finansial. Karena mereka sudah berbekal ilmu pengetahuan dan penerapannya serta memiliki kemampuan untuk mengarungi kehidupannya sendiri. “Berilah mereka kesulitan, karena dari kesulitanlah mereka akan menjadi kuat,” ungkapnya dengan antusias.

Baca juga : STIKI Tambah Gedung Baru, Ada Fasilitas Laboratorium dan Gym

Perwakilan Yayasan Wahana Widya Wisesa, Tanadi Santoso, MBA., sekaligus sebagai motivator ternama di Indonesia, memberikan sambutan serta mengupas singkat mengenai Revolusi Industri 4.0. Dikatakan bahwa lima tahun ke depan, apa yang telah dipelajari akan terpakai dan dapat berubah keadaannya. bersambung…

Advertisement

Laman: 1 2 3