Connect with us

DAERAH

Gertak Badung Bersih Kumpulkan 12,5 Ton Sampah 

Published

on


Badung, JARRAKPOS.com – Setelah berjalan selama dua bulan, Gerakan Serentak (GERTAK) Badung Bersih dievaluasi oleh Bupati Badung, Jumat (13/9/2019) yang dirangkaikan dengan krida bersama. Dalam evaluasi tersebut,  juga diumumkan pemenang lomba foto dan video perangkat daerah dalam Gertak Badung Bersih. Bupati Giri Prasta dalam sambutannya atas nama masyarakat Badung menyampaikan terima kasih kepada seluruh pegawai Pemkab. Badung yang telah menunaikan tugas bertalian dengan gerakan serentak Badung bersih. “Terima kasih yang setulus-tulusnya saya ucapkan kepada seluruh ASN dan Pegawai honorer Badung atas peran sertanya dalam mensukseskan Gerakan Serentak Badung Bersih di seluruh Badung,” ucap Bupati Giri Prasta.

Baca juga : Wakil Rakyat “Sejuta Traktor” Kembali Maraton Tanamkan 4 Pilar Kebangsaan Krama Tiga Banjar di Tabanan

Lebih lanjut disampaikan Gertak Badung Bersih merupakan perasan dari Pancasila menjadi ekasila yaitu gotong royong. Bupati berharap selaku ASN sebagai leader di Desa dan Kelurahan untuk memberikan motivasi kepada seluruh elemen masyarakat menggerakan GERTAK Badung bersih. “Kita harus sudah siap menjadi contoh, bukan memberi contoh,” tegas Bupati. Bupati menegaskan, dari 62 Desa/Kelurahan di Badung, mulai tahun 2020 akan dilombakan Desa dan Kelurahan Bersih dan Hijau. Untuk juara akan berikan bonus dalam bentuk program dan tunai kepada desa dan dikelola oleh desa, juara I Rp. 50 Miliar, juara II Rp. 40 Miliar dan juara III Rp. 30 Miliar.

Untuk GERTAK bulan depan pada minggu pertama, Bupati meminta kepada seluruh sekolah dari SD sampai dengan SMA ikut serta dalam melaksanakan kegiatan GERTAK di lingkungan setempat. Untuk pura dan tempat suci disetiap Desa, Bupati berharap agar Gerakan Serentak ini digerakan oleh daha teruna atau sekaa teruna di masing-masing banjar setiap purnama dan tilem agar melaksanakan kegiatan resik di pura. Sementara itu Kepala Dinas LHK I Putu Eka Merthawan selaku fasilitator GERTAK Badung Bersih melaporkan, Gerakan Serentak Badung Bersih telah berlangsung selama 2 putaran, dari pelaksanaan tersebut tingkat kehadiran seluruh Pimpinan Perangkat Daerah dan Staf hampir semua hadir dan terjun langsung ke 62 Desa dan Kelurahan. Dari pelaksanaan GERTAK kedua telah terkumpul sebanyak 12,5 ton, terdiri dari 9,5 ton sampah unorganik dan sampah organik terkumpul sebanyak 3 ton. Selanjutnya GERTAK ketiga akan dilaksanakan pada Jumat 4 Oktober mendatang.

Advertisement

Baca juga : Bupati Giri Prasta Lantik 55 Pejabat Pemkab Badung

Sesuai dengan arahan Bupati seluruh perangkat daerah telah berkomitmen untuk mensukseskan pelaksanaan GERTAK dengan melaksanakan lomba foto dan video. Adapun juara III lomba foto diraih oleh Badan Kesbangpol dengan judul Sinergitas, juara II diraih oleh Sekretariat Daerah dengan pembagian Asisten III dengan judul Semangat Pagi, juara I foto GERTAK diraih oleh Dinas Perhubungan dengan judul Bersih dari Hulu. Untuk Video GERTAK juara I diraih oleh Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja dengan judul Darmasaba Lestari, juara II diraih oleh dinas PMD dengan judul video Clean Seminyak. mas/ama/*