Connect with us

DAERAH

Sinergi Tiga Pilar Gelar Operasi Yustisi di Pasar Windusari

Published

on

MAGELANG – Putus Penyebaran Covid 19, Forkompimcam Windusari bersinergi melaksakan operasi yustisi untuk mengingatkan masyarakat pengunjung dan pedagang pasar tradisional Windusari agar selalu mematuhi anjuran pemerintah dan selalu mematuhi prosedur kesehatan yang sudah di tentukan pemerintah, Jum’at (28/01).

Kegiatan operasi yustisi dilaksanakan oleh anggota Koramil 04/Windusari , Polsek dan Kecamatan Windusari yang di pimpin langsung oleh Camat Windusari Drs Titok Lestiyanto M.M.

Dalam kesempatan tersebut Titok Lestiyanto mengatakan, operasi yustisi akan terus dilaksanakan untuk mengingatkan masyarakat yang ada di pasar Windusari agar selalu mematuhi aturan dan anjuran pemerintah dengan selalu melaksakan prosedur kesehatan.

“Hal ini tidak lain bertujuan untuk mencegah dan memutus penyebaran mata rantai covid – 19” terangnya.

Advertisement

Dok.jarrakpos/fri

Camat Windusari menambahkan bahwa pihaknya tidak akan pernah bosan , kami kecamatan Windusari beserta jajaran TNI Koramil 04/ Windusari dan Polsek tak merasa jenuh untuk selalu melaksanakan operasi yustisi.

“Kami sangat berharap kepada masyarakat pengunjung pasar Windusari agar menyadari betapa pentingya protokol kesehatan untuk kesehatan pribadi dan juga orang lain” imbuhnya.

Hal yang sama disampaikan Danramil 04/ Windusari Kapten Inf Winarya mengatakan, kami sebagai aparat yang ada diwilayah Koramil 04/ Windusari akan selalu membantu pemerintah dalam penegakan disiplin Prokes kepada seluruh masyarakat pengunjung pasar dengan melaksanakan oprasi yustisi bersama.

“Sinergi seperti ini sangat penting, kita terus ingatkan masyarakat agar selalu menerapkan Prokes, baik saat dirumah apalagi saat beraktifitas diluar rumah,” terang Winarya (fri)

Editor : Feri

Advertisement

Sumber : Humas Kodim

Continue Reading
Advertisement DPRD KOTA PADANGSIDIMPUAN
Click to comment

Warning: Undefined variable $user_ID in /home/jarrakpos/public_html/wp-content/themes/zox-news/comments.php on line 49

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply